Kepahiang, – Pemerintah Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu menjajaki kerjasama dengan Institut Teknologi Sumatera (Itera) melalui Fakultas Teknologi Industri (FTI) Itera, dalam pendampingan pembangunan daerah. Hal tersebut di tandai dengan survey lapangan yang di laksanakan jajaran Itera ke Pemkab Kepahiang, Selasa 03 September 2024 di ruang command center pemkab Kepahiang.
Pertemuan tersebut di hadiri oleh Bupati Kepahiang Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid.,MM., IPU beserta jajaran asisten dan kepala OPD. Sementara itu, dari pihak Itera hadir Dari Fakultas Teknologi Industri Bilal Al Farishi. B.Sc(Hons)., M.Sc (Teknik Geologi).
Selanjutnya, Muhammad Artha Jabatsudewa Maras, M.T. (Teknik Biomedis) Masayu Nur Ulfa, S.Gz., M.Si. (Teknologi Pangan) Dari FTIK (Fakultas Teknologi Infrastruktur Kewilayahan).
Kemudian, Yudha Rahman, S.T,. M.T (Perencanaan Wilayah dan Kota), Asep Nurul Hajiid Mustofa S.T,. M.T (Pariwisata), Ir. Hadyan Arifin Bustam, S.T., M.T. (Teknik Perkeretaapian).
Kajian dari Pihak Itera: Tingkatkan Potensi
Bupati Kepahiang Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid.,MM., IPU menjelaskan pertemuan ini bertujuan untuk menjalin kerja sama dengan Itera, dengan melibatkan potensi sumber daya manusia yang di miliki Itera. Yang nantinya bisa di implementasikan dalam program pemerintah kabupaten Kepahiang dengan segenap sumber daya alamnya.
“Kami menilai perlu meningkatkan sumber daya manusia dan membangun infrastruktur, kami butuh kajian dari pihak Itera berdasarkan data untuk meningkatkan potensi yang ada di daerah kami, agar lebih tepat guna,” sampai Bupati.
Bupati menjelaskan sekilas tentang Kepahiang, Letaknya yang sangat strategis menjadi poin utama untuk daerah ini. Sayangnya sumber daya manusia daerah Kepahiang terbatas untuk mengembangkan hasil sumber daya alam menjadi produk yang bernilai jual.