Wow.. Ini Penampakan Gunung Kerinci Sekitar Tahun 1933Wow.. Ini Penampakan Gunung Kerinci Sekitar Tahun 1933

Wow.. Ini Penampakan Gunung Kerinci Sekitar Tahun 1933.

Kerinci merupakan sebuah kabupaten sejak awal berdirinya Provinsi Jambi.

Sedangkan nama kerinci berasal dari bahasa tamil yaitu kurinji, yang merupakan nama bunga yang tumbuh di daerah pegunungan daerah india selatan.

Diketahui, Daerah ini berjarak 418 km dari kota Jambi. Luas Kabupaten Kerinci sendiri 3.355,27 km².

Kawah Gunung Kerinci.
Kawah Gunung Kerinci. (foto/wikipedia)

Kabupaten Kerinci memang terkenal akan keindahan alamnya.

Ini terlihat dari banyaknya wisatawan domestik maupun mancanegara yang datang kesini.

Salah satu tujuan wisatawan ke sini tak lain adalah melakukan pendakian Gunung kerinci.

Dikenal Juga Gunung Gadang

Seperti kita ketahui bersama, Gunung Kerinci merupakan sebuah Gunung Merapi tertinggi di pulau Sumatera.

Adapun nama lain gunung kerinci yakni, Gunung Gadang.

Untuk lokasi gunung ini terletak di perbatasan Kabupaten Kerinci, Jambi dan Kabupaten Solok Selatan, Sumatra Barat.

Tepatnya, di Pegunungan Bukit Barisan dengan ketinggian 3.805 mdpl.

Gunung Kerincihh
Tampilan geologi dan geografi gunung kerinci. (foto/wikipedia)

Gunung ini bertipe stratovulcano yang masih aktif dan terakhir meletus pada kamis, 20 oktober 2022.

Meskipun sering mengalami erupsi, namun hingga saat ini gunung tersebut masih menjadi magnet bagi pendaki.

Dilansir dari laman id.wikipedia.org, pendaki pertama puncak Gunung Kerinci adalah von Hasselt bersama Veth pada tahun 1877.

Ini juga tertera pada catatan di R10, Desa Kersik Tuo, Kayu Aro, Kerinci.