Mencari resep kue yang mudah di buat dan menguntungkan? Brownies kukus adalah pilihan yang tepat! Dalam artikel ini, kami akan membagikan resep sederhana yang bisa Anda coba di rumah.
Dengan bahan yang mudah di dapatkan dan proses pembuatan yang sederhana, Anda bisa menciptakan brownies kukus yang lembut dan lezat, cocok untuk di jual dengan modal kecil namun hasilnya maksimal. Simak ulasan resep brownies kukus berikut!
Bahan-Bahan Utama yang Dibutuhkan
Untuk membuat brownies kukus yang lembut, Anda membutuhkan beberapa bahan dasar yang mudah di temukan di pasar atau toko bahan kue. Pastikan Anda menggunakan bahan berkualitas agar hasilnya maksimal.
Berikut adalah bahan-bahan yang di perlukan:
1. Tepung terigu protein sedang – 200 gram
2. Coklat bubuk – 50 gram
3. Gula pasir – 150 gram
4. Telur ayam – 4 butir
5. Margarin – 150 gram, lelehkan
6. Susu kental manis – 1 kaleng
7. Baking powder – 1 sendok teh
8. Vanili bubuk – 1 sendok teh
Cara Membuat Brownies Kukus yang Lembut
Berikut langkah-langkah membuat brownies kukus sederhana:
1. Kocok telur dan gula hingga mengembang dan berwarna putih.
2. Tambahkan tepung terigu, coklat bubuk, baking powder, dan vanili. Aduk rata.
3. Masukkan margarin leleh dan susu kental manis. Aduk hingga tercampur rata.
4. Tuang adonan ke dalam loyang yang telah diolesi margarin dan dialasi kertas roti.
5. Kukus selama 30-40 menit dengan api sedang hingga matang.
6. Angkat dan dinginkan sebelum dipotong-potong.
Tips Sukses Membuat Brownies Kukus
Untuk mendapatkan hasil brownies kukus yang sempurna, berikut beberapa tips yang bisa Anda ikuti:
– Pastikan adonan tercampur rata tanpa ada gumpalan.