Bawaslu Kota Bengkulu menerima kunjungan silahturahmi dari Pemerintah Kota Bengkulu sekaligus memberikan pinjam pakai gedung untuk Seretariat Bawaslu Kota Bengkulu.Bawaslu Kota Bengkulu menerima kunjungan silahturahmi dari Pemerintah Kota Bengkulu sekaligus memberikan pinjam pakai gedung untuk Seretariat Bawaslu Kota Bengkulu.

Bengkulu, Ngenelo.net – Dalam rangka menyongsong Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Pemerintah Kota Bengkulu telah mengambil langkah proaktif dengan memberikan pinjam pakai gedung kepada Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bengkulu.

Diketahui sebelumnya, Bawaslu Kota Bengkulu telah menerima balasan terkait surat permohonan pinjam pakai gedung untuk Satker Bawaslu dari Pemkot Bengkulu.

Penjabat Walikota Bengkulu, Arif Gunadi beserta jajaran pmengunjungi Kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bengkulu pada Kamis, 30 Mei 2024, untuk menyerahkan secara langsung gedung tersebut.

Langkah ini di tempuh dengan tujuan meningkatkan transparansi serta kredibilitas dalam pelaksanaan pilkada nanti.

Sebagai informasi, Gedung yang di serahkan oleh Pemkot Bengkulu kepada Bawaslu terletak di Terminal Air Sebakul.

Nantinya akan di fungsikan sebagai Satker Bawaslu Kota Bengkulu dalam menjelang dan selama pelaksanaan Pilkada.

Gedung ini di harapkan akan memberikan dukungan yang optimal bagi kegiatan pengawasan yang efektif dan transparan.

Menyongsong Pilkada 2024

Sementara, Ketua Bawaslu Kota Bengkulu, Rahmat Hidayat, menyatakan kunjungan ini sebagai bentuk silaturahmi dalam rangka persiapan menyongsong Pilkada.

Selain itu, ini merupakan bentuk langkah proaktif Pemkot Bengkulu yang mendukung kelancaran proses demokrasi.

“Yang pertama bersilahturahmi menjelang pilkada yang sebentar lagi di laksanakan, yang kedua terkait pinjam pakai gedung di Merah Putih tepatnya di Terminal Argebisnis. Gedung tersebut nantinya akan menjadi satker Bawaslu kota Bengkulu” ungkapnya.

Rahmat juga menambahkan bahwa pada pertemuan tersebut di bahas tentang pencarian dana hibah sebesar 60 persen.