NGENELO KESEHATAN – Timun si buah ajaib menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satunya bisa berguna buat kesehatan jantung.
Ternyata, timun atau buah mentimun si buah ajaib bukan sekedar berguna buat penghilang rasa dahaga. Atau dijadikan lalapan saat santap siang.
Dari penelitian yang telah dilakukan, rendaman air buah timun berkhasiat menyehatkan jantung. Kita sendiri cukup beruntung, dengan kondisi geografis yang mendukung tak sulit mendapatkan buah timun di pasaran.
Diketahui, timun juga kaya akan vitamin A, B1, B6, C & D, Folat, Kalsium, Magnesium, dan Kalium.
kandungan kalium dan sejumlah zat gizi yang memiliki efek antioksidan pada timun, ternyata bisa membantu menjaga kesehatan jantung.
Antioksidan tidak hanya menangkal radikal bebas, tapi juga mampu menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung. Selain itu, kalium juga baik untuk menjaga kerja jantung dan pembuluh darah.
Dengan mengonsumsi air rendaman timun secara rutin, maka akan menurunkan resiko terkena kanker.
Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa antioksidan, cucurbitacins, dan lignan yang terkandung pada timun bisa melawan sel kanker.
Selain itu, flavonoid pada buah ini di yakini bisa membantu memperlambat perkembangan kanker prostat.
Rendaman air timun juga di yakini dapat juga menurunkan berat badan.
Bagi kalian yang ingin diet dan menurunkan berat badan, maka infused water timun adalah minuman yang tepat untuk di konsumsi.
Sebab selain bisa menghidrasi tubuh, minuman ini juga mengenyangkan dan menekan rasa lapar, sehingga menurunkan keinginanmu untuk minum minuman manis.
Pada saat ini banyak sekali orang yang sudah mengalami tulang yang kropos di saat usia yang terbilang masih sangat mudah. Apabila ingin memperkuat tulang, kalian bisa mengonsumsi air rendaman timun secara rutin.
Sebab infused warer timun ini mengandung Vitamin C, vitamin K, kalium, fosfor, protein, dan antioksidan adalah sejumlah nutrisi yang di butuhkan untuk mendukung kekuatan tulang dan menjaga kesehatan tulang.
Timun tinggi asam pantotenat atau vitamin B5. Kandungan ini dapat melembapkan dan membuat kulit lebih halus, serta mencegah datangnya jerawat.
Vitamin ini juga bisa membuat rambut tampak bervolume dan berkilau.
Selain vitamin B5, kandungan air pada timun pun memiliki peranan penting untuk menjaga kelembapan kulit dan mencegah kulit kering.
Berikut manfaat lain dari mengkonsumsi buah timun:
1. Mencegah Dehidrasi tubuh & Mengisi Ulang Vitamin Harian
Timun mengandung 95 persen air sehingga dapat menjaga tubuh anda dari dehidrasi sambil membantu tubuh menghilangkan racun.
Timun memiliki sebagian besar vitamin yang dibutuhkan tubuh dalam satu hari. Kulit timun juga mengandung vitamin C yang cukup banyak.
2. Perawatan Kulit dan Rambut
Jika anda tidak suka makan kulit timun, bisa anda gunakan untuk mengatasi iritasi kulit dan luka bakar.
Manfaatkan juga sepotong timun di atas mata yang bengkak, karena sifat anti-inflamasinya dapat membantu mengurangi pembengkakan.
Selain itu, silikon dan sulfur yang terkandung di dalam timun juga dapat membantu merangsang pertumbuhan rambut.
3. Perawatan rumah
Timun juga bermanfaat dan bisa di gunakan untuk menghilangkan embun/kabut yang ada di cermin.
Gosokkan sepotong timun di area cermin dan timun tersebut akan menghilangkan kabutnya. Ambil irisan timun dan gosokkan sepanjang engsel yang berderit dan pintu akan berhenti mencicit.
4. Meredakan Bau Mulut
Ambil seiris timun dan tekan ke langit-langit mulut anda dengan lidah selama 30 detik, fitokimia akan membunuh bakteri yang bertanggung jawab dalam menyebabkan bau mulut.
7. Menghindari ‘Morning Sickness’
Untuk menghindari ‘morning sickness’ atau sakit kepala di pagi hari, makanlah beberapa iris timun sebelum tidur.
Timun mengandung cukup gula yang cukup, vitamin B, dan elektrolit untuk menambah nutrisi yang penting, mengurangi intensitas baik mabuk atau sakit kepala.
Nah, banyak bukan manfaat timun. Tak salah jika timun juga di cap sebagai buah ajaib. Yuk, konsumsi timun.
Dapatkan Artikel Lainnya di Google News