Pesan Harian UJH, Ngenelo.net, – Memperdalam Shalat “Mengapa Shalat di katakan Tiang Agama”
Tidak terbayang jika rumah tiang atau pondasinya asal-asalan. Selain tidak enak atau kurang nyaman mata memandang juga khawatir tinggal dirumah tersebut bila ada gempa atau angin kencang.
Sebab pondasi atau tiang sebuah bangunan amat menentukan kokoh tidaknya bangunan tersebut.
Demikian juga dengan shalat. Sebaik apapun kita bermasyarakat bila kita lalaikan shalat di mata Allah kita tidak sempurna bahkan tidak ada gunanya.
Meskipun kaya raya, punya jabatan tinggi semasa di dunia hanya jadi pujaan sesama manusia selebihnya bila mati usai sudah semuanya. Semua yang bernilai ibadah bila shalat tidak di tunaikan maka tidak akan berarti apa-apa.
Itulah sebabnya shalat di katakan sebagai tiang agama. Shalat merupakan fondasi utama yang menegakkan seluruh bangunan Islam.
Bila shalat kita dirikan maka, agama akan tegak, akan tetapi jika shalat kita tinggalkan, agama runtuh, seperti bangunan yang roboh tanpa tiang penyangga.
Shalat menjadi sarana dan alat komunikasi langsung kepada Allah, dengan shalat kita bisa membersihkan dosa.
Shalat membentuk akhlak mulia, serta sebagai tanda disiplin dan keimanan yang hakiki, menjadikannya ibadah paling fundamental setelah dua kalimat syahadat.
Pagar Dewa, Rabu 14 Januari 2026
Salam UJH