Dalam rangka menyambut malam tahun baru di Lampung tentu yang paling penting adalah penginapan nyaman untuk keluarga tercinta. foto: pexelsDalam rangka menyambut malam tahun baru di Lampung tentu yang paling penting adalah penginapan nyaman untuk keluarga tercinta. foto: pexels

NGENELO – Kali ini ngenelo.net akan mengulas penginapan nyaman di Lampung, tentunya yang ideal untuk menyambut malam tahun baru.

Menghabiskan malam pergantian tahun bersama keluarga dan orang tercinta merupakan hal yang paling di nanti.

Selain menikmati panorama alam dan wisata di Lampung, banyak pengunjung juga mencari tempat wisata yang menyediakan penginapan atau cottage yang nyaman.

Mencari lokasi wisata sekaligus penginapan pada momen pergantian tahun adalah hal yang wajar, terutama jika Anda berlibur dengan keluarga besar.

Mengapa Cottage adalah Pilihan Ideal untuk Malam Tahun Baru?

Pada malam tahun baru, tidak hanya menikmati pemandangan alam yang menakjubkan, tetapi juga beragam aktivitas seru yang bisa di lakukan saat menunggu pergantian tahun.

Makan bersama, bakar-bakar ikan, dan bercengkrama dengan teman dan keluarga adalah beberapa di antaranya.

Terlebih lagi, momen pergantian tahun baru adalah puncak perayaan pada pertengahan malam.

Jarak yang cukup jauh dari rumah membuat pengunjung enggan pulang, sehingga solusi terbaik adalah mencari tempat wisata yang menyediakan penginapan.

Sebab itulah Cottage menjadi pilihan yang ideal.

Destinasi Wisata dan Penginapan Nyaman di Lampung

Saat berwisata di Lampung, mencari tempat wisata sekaligus penginapan tidaklah sulit.

Lampung memiliki sejumlah destinasi wisata yang juga menyediakan cottage yang nyaman.

Selama menunggu momen pergantian tahun, Anda dapat menikmati beragam aktivitas seru di sini.

Destinasi Wisata di Lampung yang Menyediakan Cottage

Berikut beberapa destinasi wisata yang memiliki penginapan nyaman di Lampung:

1. Grand ELTY Krakatau Resort

Grand ELTY Krakatau Resort dikenal memiliki tempat wisata dan cottage yang cantik serta nyaman.

Saat momen pergantian tahun, tempat ini selalu ramai pengunjung, jadi lebih baik memesan penginapan Anda sebelumnya.

Destinasi ini berlokasi di Merak Belantung, Kalianda, Lampung Selatan.

2. Krakatau Kahai Beach

Krakatau Kahai Beach adalah destinasi di Lampung yang di lengkapi dengan tempat penginapan modern.

Terdapat juga cottage dengan tarif yang terjangkau dan fasilitas seperti kolam renang dan waterpark.

Destinasi ini berlokasi di Rajabasa, Lampung Selatan.

3. Pulau Tegal Mas

Selanjutnya, ada Pulau Tegal Mas telah lama menyiapkan konsep penginapan di Lampung.

Selain menginap, Anda dapat mencoba beragam fasilitas di sini, termasuk berbagai villa yang indah dan panorama alam yang menakjubkan.

4. Bukit Mas

Bukit Mas adalah tempat rekreasi wisata dengan penginapan yang menawarkan nuansa pedesaan yang kental dan udara yang sangat sejuk.

Terletak dekat dengan Wisata Legendaris Bandarlampung Lembah Hijau.

5. Alau-alau Beach Resort Kalianda

Lampung Selatan terkenal dengan pantainya, dan Alau-alau Beach Resort Kalianda adalah salah satu tempat wisata yang menawarkan penginapan.

Cottage ini berlokasi di Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, dan cocok untuk keluarga.

6. Wira Garden

Wira Garden menjadi tempat wisata sekaligus penginapan yang populer di Kota Bandarlampung.

Terletak di kawasan Wisata Batu Putu, Bandarlampung, Wira Garden memiliki cottage dengan nuansa asri perbukitan.

7. Villa Lombok Pahawang atau Cottage Andreas Resort Lampung

Rekomendasi selanjutnya untuk sobat ngenelo ada Villa Andreas Resort adalah pilihan ideal untuk keluarga yang ingin menginap bersama.

Di malam pergantian tahun, cottage ini dilengkapi dengan cahaya lampu yang mempesona.

8. Lembah Hijau

Lembah Hijau adalah destinasi wisata keluarga yang banyak dicari pengunjung.

Selain beragam wisata, Lembah Hijau juga memiliki cottage yang aman bagi keluarga, yang memungkinkan Anda menikmati alam hutan di sekitarnya.

9. Camp 91

Terakhir, Camp 91 merupakan tempat penginapan nyaman di Lampung yang menawarkan suasana yang sejuk.

Terletak di Kedaung, Kemiling, Bandarlampung,

Camp91 juga bisa menjadi opsi bagi Anda yang ingin bermalam saat liburan atau malam pergantian tahun.

Pilihan Penginapan Terbaik untuk Keluarga di Lampung

Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata sekaligus penginapan di Lampung.

Selain lokasi-lokasi di atas, masih banyak destinasi wisata seru di provinsi ini, seperti di Kabupaten Pesisir Barat, Tanggamus, Lampung Barat, dan sekitarnya.

Persiapkan liburan pergantian tahun Anda dengan baik dan nikmati momen istimewa bersama keluarga dan teman-teman tercinta di Lampung.

Dapatkan Artikel Lainnya di Google News

NETWORK: Daftar Website

NetworK