Resep Membuat Samosa, Makanan Ringan Khas IndiaResep Membuat Samosa, Makanan Ringan Khas India

NGENELO.NET, – Resep Membuat Samosa, Makanan Ringan Khas India. Samosa merupakan salah satu makanan ringan khas India yang dibuat dari tepung tipis berisi kentang, bawang bombay, cabai hijau serta rempah-rempah.

Saat ini, Samosa cukup populer dan sudah mendunia.

Sebab itu, makanan ringan satu ini memiliki penggemar yang tidak sedikit,

Bila kalian penasaran dan ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, berikut resep dan cara membuat samosa:

Bahan-Bahan

1. Tepung terigu 500 gr

2. Telur putih 80 ml

3. Minyak sayur 80 ml

4. Garam 1 sdt

5. Gula pasir 1 sdt

6. Jintan bubuk 1 sdt

7. Ketumbar bubuk 1 sdt

8. Bubuk kunyit 1 sdt

9. Bubuk cabai 1 sdt

10. Minyak sayur untuk menggoreng 2 sdm

Bahan Isi

1. Kentang 250 gr, di kupas lalu potong dadu kecil

2. Bawang bombay 1 buah, cincang halus

3. Bawang putih 2 siung, cincang halus

4. Biji ketumbar utuh 1 sdt

5. Jahe parut 1 sdt

6. Cabai hijau 1 sdt, cincang halus

7. Bubuk jintan 1 sdt

8. Bubuk kunyit 1 sdt

9. Garam 1 sdt

10. Gula pasir 1 sdt

Cara Membuat

1. Pertama, buat isian samosa yakni dengan cara tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum.

2. Setelah itu, tambahkan kentang, biji ketumbar utuh, jahe, dan cabai hijau.

3. Selanjutnya aduk sampai rata.

4. Kemudian, tambahkan bubuk kunyit,bubuk jintan, gula pasir dan garam.

5. Aduk rata dan masak sampai kentang benar-benar empuk.

6. Lalu angkat dan sisihkan biarkan sampai dingin.

7. Langkah berikutnya, membuat adonan kulit samosa, campurkan tepung terigu, telur putih, garam.

8. Lalu, tambahkan gula pasir, minyak sayur, jintan bubuk, bubuk kunyit, ketumbar bubuk, dan bubuk cabai.

9. Aduk sampai rata hingga adonan menjadi kalis.

10. Setelah itu, diamkan adonan sekitar 30 menit.

11. Selanjutnya, ambil sejumput adonan lalu pipihkan.

12. Potong jadi segitiga.

13. Langkah selanjutnya, ambil satu lalu berikan isian tadi di tengahnya.

14. Lipat segitiga jadi segitiga lagi kemudian rekatkan dengan air.

15. Selanjutnya, goreng sampai warna kecokelatan.

16. Terakhir, tiriskan dan samosa siap di sajikan.

Sebagai catatan, samosa biasanya dalam penyajian bersama saus seperti yogurt, chutney atau irisan bawang.

Selamat mencoba….

NETWORK: Daftar Website

NetworK